Jumat, 18 Desember 2009

Parent's Day

Oh ya, ada satu kegiatan yang hampir saya lupa untuk di post, yaitu Parent's Day. Jadi di acara itu kita memilih profesi yang diinginkan, contoh: Media Komunikasi(UNESCO), Event Organizer, Animator, Dokter spesialis bedah plastik, Dokter Gigi, Marketing, Polisi, dll. Saya memilih Media Komunikasi.

Di pagi hari Parent's Day kami mengikuti apel dan kemudian dikumpulkan di Plaza sesuai profesi yang telah dipilih. Lalu kami semua di test kekompakan sama Pak Ucok. Setelah itu kami diperkenalkan dengan para pemilik profesinya, rata-rata para pemilik profesinya itu adalah keluarga dari murid di Labschool Kebayoran, contoh: Pengarang Buku Kambing Jantan yang adiknya ada di Labsky, Profesi Media Komunikasi(UNESCO) adalah ayahnya dari Rangga 7A.

Lanjut ke acara. Kemudian kami diiring ke arah kelas masing-masing, kelas Media Komunikasi terletak di Ruang Bahasa Inggris Lt. 3. Kegiatan pun dimulai dengan seperti biasa, kemudian dibacakan profil pembicaranya. Kemudian kami dijelaskan dari Sejarah Perang Dunia II, berdirinya PBB, UNESCO, dan Organisasi yang ada di dalam PBB, seperti:WHO, UNESCO, FAO, UNICEF, dll.

Kemudian kami diceritakan tentang perjalanan karir si pembicara. Dia kuliah di ITB, kemudian ia menjadi Wartawan Kompas, lalu ia kerja di BBC London, kemudian sampai sekarang ia bekerja di UNESCO. Diakhir acara kami foto bersama, dan bersalam-salaman dengan pembicara dan kemudian turun untuk menonton pertandingan Sporty Labs.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar